Sensasi Lezat Sate Klathak Dari Yogyakarta

udin abay | Selasa, 04 Oktober 2016 , 12:26:00 WIB

Swadayaonline.com - Sate termasuk kuliner yang cukup familiar di telinga pemburu kuliner di Indonesia. Apalagi hampir setiap daerah sudah tersedia makanan yang umumnya berbahan baku daging ayam dan daging kambing ini. Namun lain halnya dengan Rumah Makan Sate Klathak, tempat wisata kuliner di Jogja ini menyediakan menu sate dengan citarasa berbeda sekaligus cara penyajian yang unik.

Bertempat di Jalan Imogiri Bantul Yogyakarta, Sate Klathak sudah sedemikian populer bagi masyarakat Jogja juga para wisatawan yang datang ke lokasi-lokasi wisata di Bantul seperti Hutan Pinus dan Kebun Buah Mangunan atau Makam Raja-raja. Tempat wisata kuliner di Jogja yang satu ini memang beda, dimana sate sebagai menu utamanya disajikan dengan tusuk dari jeruji sepeda, bukan tusuk sate dari lidi atau bambu pada umumnya.

Bumbu sederhana

Boleh jadi Sate Klathak satu-satunya kuliner paling unik di Jogja karena menggunakan tusuk sate dari jeruji sepeda. Namun penggunaan jeruji sepeda tersebut bukan tanpa alasan. Memang benar secara ilmiah jeruji sepeda terbuat dari besi sehingga mudah menghantarkan panas. Jadi dengan tusuk sate dari jeruji ini bisa dipastikan sate matang secara merata, bumbu-bumbunya mudah meresap bahkan hingga bagian paling dalam.

Kita tinggalkan tusuk satenya yang unik, kita beralih ke bumbu-bumbu sate yang konon katanya sangat sederhana. Memang benar, Sate Klathak tersebut menggunakan bumbu utama merica dan garam saja namun masalah rasa tidak perlu diragukan lagi. Sate Klathak memiliki citarasa yang kuat, khas, dan tentu saja sangat lezat.

Berbeda dengan bumbu sate pada umumnya, Sate Klathak ini sama sekali tidak menggunakan bumbu kacang ataupun sambal kecap tapi menggunakan bumbu gulai. Namun justru disinilah letak keunikannya sebab kita bisa menikmati kuliner sate dengan sensasi rasa berbeda.