BPPSDMP Kementan Bentuk NPMU Wirausaha Muda Pertanian

udin abay | Kamis, 07 Februari 2019 , 22:37:00 WIB

Swadayaonline.com - Kamis, 7 februari 2019, kekompakan para personil Badan Penyuluhan dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Pertanian (BPPSDMP) menjadi momentum yang luar biasa sejak mulai diterbitkan surat keputusan kepala badan PPSDMP Nomor: 02/Kpts/KL.230/I/01/19 tanggal 02 Januari 2019 tentang Pembentukan National Programme Management Unit (NPMU) Program Pengembangan Kewirausahaan dan Ketenagakerjaan Pemuda di Sektor Pertanian (Youth Entrepreneurship and Employment Support Services/YESS).

Para punggawa NPMU Program YESS berkumpul bersama di ruang catur gatra BPPSDMP Kementerian Pertanian Jakarta, membahas mengenai Pelaksanaan Program YESS yang didanai oleh Pemerintah Indonesia dan International Fund for Agricultural and Development (IFAD) Pertemuan Program YESS dibuka oleh Kepala Pusat Pendidikan Pertanian Idha Widi Arsanti dan dihadiri oleh Manajer Program YESS Winny Dian Wibawa, pejabat eselon III dan IV serta personil terkait program ini. “Dengan adanya pembentukan tim NPMU diharapkan semua memegang peranan masing-masing dan berkontribusi mendukung program YESS” ujar Idha.

Nampak dari raut wajah tim NPMU semangat muda yang bangkit lagi setelah mengetahui tujuan dan sasaran program YESS ini adalah Pemuda. Semangat itu diharapkan akan terus menyala hingga tercapainya tujuan program, yaitu menghasilkan wirausahawan muda di pedesaan yang memiliki minat dan jiwa kewirausahaan dan menghasilkan tenaga kerja pertanian menjadi job creator juga sebagai job seeker di bidang pertanian.

Dalam arahannya Winny Dian Wibawa menjelaskan tentang pentingnya komunikasi dan koordinasi diantara tim pelaksanaan program YESS, sehingga dapat berjalan dengan baik, ikhlas dan selesai sesuai dengan administrasi yang sudah ditentukan. SY/FKA