Sinergitas Penyuluh dan Petani Mewujudkan Lumbung Pangan Dunia 2045

udin abay | Sabtu, 16 Februari 2019 , 18:07:00 WIB

Swadayaonline.com - Untuk mewujudkan sinergitas antara penyuluh, petani dan Santri dalam membangun pertanian modern, Badan Penyuluhan dan Pengembangan SDM Pertanian (BPPSDMP) Kementerian Pertanian melakukan program - program yang melibatkan para penyuluh, petani dan Santri Milenial, kata Kepala BPPSDMP, Momon Rusmono di Kabupaten Bandung Jabar (15/2), saat membuja Temu Teknis Penyuluh dan Petani. dengan peserta kurang lebih 2000 orang.

Kegiatan yang dihadiri kurang lebih 2000 tersebut, menurut Momon ditujukan untuk membangun penyuluh, petani dan Santri Milenial agar siap mewujudkan lumbung pangan dunia 2045, sehingga dapat memperkuat perekonomian pedesaan. "Hal ini sejalan dengan upaya Kementan untuk mewujudkan Indonesia sebagai lumbung pangan dunia pada  tahun 2045", tambahnya.

Momon mengungkapkan, bahwa tugas BPPSDMP antara lain terus membangun SDM pertanian (penyulu, petani dan petani milenial) yang berkualitas, profesional dan berdaya saing. Menurutnya, kegiatan ini sangat bermanfaat bagi penyuluh, petani, dan santri tani milenial agar bisa berkoordinasi dan melakukan sinergitas untuk meningkatkan kapasitas dan ketrampilannya dalam  mengembangkan usaha di bidang pertanian.

"Selain itu, akan terjadi tukar pengalaman di antara mereka, berupa membangun jejaring, melihat peluang pasar, permodalan, dunia usaha dan mampu mengakses teknologi yang inovatif", ujar Momon Rusmono. SY/LTU