Sipados, Aplikasi Pendukung Administrasi Dosen Berkualitas

udin abay | Sabtu, 16 Februari 2019 , 18:15:00 WIB

Swadayaonline.com - Komitmen Pusat Pendidikan Pertanian (Pusdiktan) Badan Penyuluhan dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Pertanian (BPPSDMP) untuk meningkatkan kualitas SDM pertanian di lingkup Politeknik Pembangunan Pertanian (polbangtan) melalui Aplikasi Penilaian Angka Kredit Dosen (Sipados) menjadi kepastian yang tak bisa ditawar. Buktinya, simulasi aplikasi Penilaian Angka Kredit (PAK) dosen tersebut sengaja disimulasikan di Ruang Pusdiktan, Gedung D, Lantai 5, Kementerian Pertanian Jakarta, Kamis (14/2).

Pelaksanaan simulasi ini diharapkan mampu mendorong para dosen untuk mengajukan PAK secara daring ke Pusdiktan mulai April mendatang. Dalam Sipados, para dosen bakal mengikuti alur yang dimulai dari mengajukan PAK dan memasukkan data ke dalam aplikasi, serta harus mengunggah bukti fisik.

Selanjutnya, tim penilai Pusdiktan-lah yang bakal menilai kelayakan data Pemeliharaan Angka Kredit (Hapak). Aplikasi Sipados ini terdiri dari empat komponen jenjang akun utama, yakni: dosen, admin polbangtan, tim penilai, dan Pusdiktan BPPSDMP. Tahap berikutnya adalah aksi Pusdiktan untuk mensosialisasikan pelaksanaan Sipados ke masing-masing polbangtan. Mulai dari Polbangtan Medan, Bogor, Malang, Yogyakarta-Magelang, Gowa, dan Polbangtan Manokwari.

Sebab pelaksanaan penilaian PAK secara online justru bertujuan untuk mempermudah pemberkasan dari sistem manual ke digital. Sipados ini pun membantu proses pengajuan angka kredit dan kepangkatan dosen secara tertib. SY/WHY/FIK