P4S Gurame Mapan Bawa Taruna Tani Untuk Belajar Dunia Pertanian di BBPP Ketindan

udin abay | Jum'at, 16 Agustus 2019 , 08:41:00 WIB

Swadayaonline.com - Ketua Pusat Pelatihan Pertanian dan Perdesaan Swadaya (P4S)  Gurame Mapan, Kabupaten Blitar,  Sandi Mahfud membawa beberapa taruna tani dari wilayah binaannya di kecamatan Talun, Blitar,  ke BBPP Ketindan. Hal ini dimaksudkan agar mereka sebagai pemuda tani tergerak untuk lebih mendalami dunia pertanian yang lebih modern di BBPP Ketindan. 

Selain itu tujuan lainnya yaitu, agar para pemuda tani mengetahui secara jelas program kerja Kementerian Pertanian yang telah diturunkan kepada BBPP Ketindan. Sehingga sebagai binaan dari BBPP Ketindan,  P4S Gurame Mapan secara langsung telah mengenalkan kepada masyarakat sekitar tentang BBPP Ketindan. 

Diterima secara langsung oleh Kepala BBPP Ketindan, Ir. Sumardi Noor, M. Si,  Sandi Mahfud dan tim taruna tani sangat bangga. Kepala Balai membuka peluang besar agar masyarakat disana bisa belajar dunia pertanian di BBPP Ketindan. Selain itu, Sumardi juga berpesan kepada Sandi agar memberikan ilmu tentang kewirausahaan.    Hal ini disambut baik oleh Sandi Mahfud, karena sejak tahun 1985 sebelum ada P4S di Indonesia,  sudah dibentuk sebagai tempat-tempat permagangan di tempatnya.  

Sumardi juga menyampaikan agar P4S mampu menonjolkan kegiatan penguatan dan pelatihan yang ada di P4S. Salah satunya ditonjolkan melalui media sosial agar terekspose kepala khalayak luas. Ditunjang juga Sandi Mahfud sebagai panutan yang telah banyak dikenal oleh masyarkat. Selain itu harus sering dilaksanakan pertemuan dengan petani sekitar dan bekerjasama dengan koperasi desa atau bumdes. 

Saat ini hal yang sedang dipelajari adalah pengolahan hasil pertanian sebagai pemacu semangat ibu-ibu untuk memberikan nilai tambah ekonomi. Untuk itu program selanjutnya adalah magang atau berlatih di BBPP Ketindan dalam bidang olahan hasil. 

Diakhir pertemuan dengan Kepala Balai,  rombongan diajak keliling balai untuk melihat dari dekat tentang olahan hasil, proteksi tanaman, budidaya tanaman organik di green house maupun aquaponik serta kebun praktek dan sarpras balai. SY/YNI