Justan R. Siahaan: BBPP Ketindan Harus Ciptakan Petani Muda Handal Melalui Prioritas Program Pelatih

udin abay | Sabtu, 17 Agustus 2019 , 09:27:00 WIB

Swadayaonline.com - Balai Besar Pelatihan Pertanian Ketindan (BBPP), Jum'at 16/08/2019 mendapatkan suntikan motivasi dari Inspektur Jenderal Kementerian Pertanian,  Justan Riduan Siahaan.  Hal ini sekaligus sebagai pembinaan kepada seluruh pegawai BBPP Ketindan melalui kegiatan capacity building. Didampingi oleh Suyitno selaku auditor utama, Itjentan serta Kepala Balai Sumardi Noor yang mengawali kegiatan pembinaan pegawai.  

Dalam arahannya, Justan mengatakan bahwa Kementerian Pertanian telah banyak melakukan perombakan gelombang besar-besaran dengan target utama menjadikan Indonesia sebagai lumbung pangan dunia 2045. Semua berperan serta dalam mewujudkan lumbung langan dunia melalui berbagai program yang dicanangkan oleh Menteri Pertanian, Andi Amran Sulaiman, termasuk peran aktif BBPP Ketindan sebagai penanggung jawab Usus Pajale di Provinsi Bali serta melatih penyuluh, petugas dan pelaku utama seperti petani dan stake holder lainnya dibidang pertanian. 

Sebagai sebuah lembaga dibawah Kementerian Pertanian, BBPP ketindan harus bisa mewujudkan Good Governance dan Clean Government  salah satunya melalui pelayanan prima bebas pungli. Tercatat bahwa BBPP Ketindan adalah salah satu yang terbaik dalam sistem pengelolaan anggaran dan mendapatkan sebagai wilayah bebas korupsi,  dan tidak ada indikasi penyelewengan apapun. Hal ini sangat diapresiasi oleh Justan dan mengatakan agar diteruskan. Selain itu tingkat kedisplinan pegawai dan kerjasama antar pegawai juga harus ditingkatkan.

Diakhir kegiatan, Justan memberikan arahan sekaligus perintah bahwa BBPP Ketindan bisa berperan banyak mendukung Indonesia yang akan berulang tahun ke 74. BBPP Ketindan harus menciptakan dan mengarahakan program pelatihan untuk pembentukan dan menciptakan petani muda yang selama ini luput dari kalangan universitas dan Sekolah Menengah Kejuruan Pertanian yang hanya menitikberatkan pada kegiatan, tetapi tidak menciptakan SDM atau job creator pada bidang pertanian. Tugas BBPP Ketindan adalah mampu memprioritaskan menciptakan petani-petani handal dalam kurun waktu 10 tahun dan berapa target yang bisa dicapai oleh Ketindan. Target itu harus nyata dan riil bis dilaksanakan dengan baik, pungkas Justan. SY/YNI