Pemda Kolaka Timur Percayakan UPT BPPSDMP Kementan Tingkatkan SDM Bidang Kesehatan Hewan

udin abay | Selasa, 17 Mei 2022 , 20:17:00 WIB

Swadayaonline.com - Dalam kegiatan pengembangan sektor peternakan masalah kesehatan hewan merupakan suatu bagian yang sangat penting untuk mendapat perhatian. Berbagai tantangan kesehatan hewan dan berbagai masalah produktivitas ternak sering muncul dan bersifat kompleks. Ancaman populasi karena rendahnya angka kelahiran, tingginya angka kematian serta terjadinya wabah penyakit hewan menular maupun gangguan kesehatan hewan akibat kelainan fisiologik dan pengaruh higienis sanitasi menyebabkan semakin menurunkan kondisi dan kemampuan produksi ternak domestik.

Peran petugas  yang membidangi Kesehatan Hewan mencakup pada tiga unsur utama yaitu; upaya peningkatan produksi, upaya mewujudkan lingkungan budidaya yang sehat dan upaya penyediaan pangan asal hewan yang aman dan sehat untuk dikonsumsi manusia.

Dalam upaya penanggulangan  penyakit hewan ini,  maka Balai Besar Pelatihan Kesehatan Hewan Cinagara bekerja sama dengan Dinas Kabupaten Kolaka untuk melakukan Pelatihan pengendalian penyakit hewan bagi petugas. Degan tema pengendalian penyakit bagi petugas dari tanggal 16 sampai dengan 21 Mei 2022 Tujuan Pelatihan ini adalah meningkatkan kompetensi teknis petugas dalam membantu pelaksanaan kegiatan pengendalian penyakit hewan di wilayah kerjanya.

Pada acara Pembukaaan kepala Balai Besar Pelatihan Kesehatan Hewan (BBPKH) -Cinagara, Dr. Wasis Sarjono, S.Pt., M.Si. meyampaikan ; kegiatan pelatihan ini dalam upaya mendukung peningkatan produksi ternak dan setelah pelatihan ini peserta mampu menidentikasi dan memetakan kondisi peternakan diwilayahnya sehingga dapat mengambil tindakan yang tepat dan efektif. 

Menteri Pertanian, Bapak Prof. Dr. H. Syahrul Yasin Limpo. SH.M.Si.MH Mengatakan SDM pertanian kompeten dibarengi dengan pemanfaatan teknologi dan kerjasama yang kuat adalah penentu produktivitas dalam upaya peningkatan daya saing pertanian Indonesia. Senada dengan yang disampaikan Kepala Badan Penyuluhan dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Pertanian (BPPDSMP), Dedi Nursyamsi, peningkatan kapasitas sumber daya manusia merupakan kunci penting kemajuan pertanian Indonesia. BBPKHCINAGARA