Panen Jagung Pakan Ternak di Barito Timur Gunakan Combine Harvester

udin abay | Rabu, 29 Mei 2019 , 17:29:00 WIB

Swadayaonline.com - Pemerintah melalui Kementerian Pertanian mengembangkan mesin yang dapat memanen dan memipil jagung secara sekaligus. Sebabnya, mesin tersebut sangat dibutuhkan untuk mempercepat proses panen dan memipil jagung. Apalagi, jagung terutama jagung pakan ternak merupakan salah satu komoditas yang saat ini sangat menjadi perhatian pemerintah setelah padi. Mesin yang dinamakan Combine Corn Harvester tersebut akan menjadi mesin yang dapat memanen dan memipil jagung sekaligus.

Menurut kepala dinas pertanian kabupaten Barito Timur KALTENG pada kesempatan terpisah memberikan keterangan sebagai berikut "Tingkat pengembangan sudah mencapai sekitar 60 persen. Sisanya 40 persen akan kami benahi setelah melihat hasil uji coba lapangan . Mesin ini diharapkan dapat mempercepat proses panen dan pemipilan jagung. Target kami, sebelum akhir tahun ini, mesin tersebut sudah beroperasi sepenuhnya dan dapat dijadikan sebagai acuan untuk diproduksi. Akan tetapi, untuk saat ini, kami masih fokus terhadap fungsi dan kinerja mesin tersebut untuk panen jagung sehingga lebih efisien waktu ," kata Ir.Riza Rahmadi, MM.

Dengan demikian, pengembangan mesin itu tidak dimulai dari nol. Mesin panen padi yang selama ini biasa digunakan oleh para petani direkayasa dan dimodifikasi sedemikian rupa sehingga bisa digunakan juga untuk memanen dan memipil jagung. Ke depannya, diharapkan Kabupaten Barito Timur KALTENG bisa menggunakan mesin pemanen dan pemipil dengan Tingkat pemakaian mencapai 80-90 persen.

Ir.Riza Rahmadi, MM mengatakan, Barito Timur KALTENG memang sudah sangat perlu untuk mengembangkan berbagai inovasi dan kreasi di bidang alat dan mesin pertanian . Sebabnya, Barito Timur KALTENG memiliki banyak lahan pertanian yang dapat dimaksimalkan dan dioptimalkan. Apalagi, saat ini, pemerintah tengah gencar meningkatkan produktivitas tanaman padi, jagung, dan kedelai. Maka, pengembangan inovasi, kreasi, dan produksi alsintan yang berkualitas tinggi menjadi sangat penting.

Bila penggunaan alat dan mesin pertanian melalui UPJA tersebut bisa dikomersilkan dan memiliki nilai tambah. Selain menyebarkan dan mengaplilkasikan teknologi terhadap masyarakat, di sisi lain juga dapat meningkatkan taraf ekonomi masyarakat. SY/HSDM