Jambore Hortikultura di Gelar, Buah Raksasa dan Eksotis Bakal Dilelang Bantu Korban Gempa Cianjur

udin abay | Selasa, 29 November 2022 , 17:54:00 WIB

Swadayaonline.com - Perhelatan akbar bertajuk Jambore Hortikultura 2022 akan digelar di Hotel Margo, Depok pada 2-4 Desember 2022.  Berbagai komoditas hortikultura berukuran jumbo, gelar teknologi, aneka lomba dan talkshow serta pemecahan rekor Museum Rekor Indonesia (MURI) akan memeriahkan kegiatan di penghujung tahun Kementerian Pertanian ini.

Dirjen Hortikultura, Prihasto Setyanto berkeyakinan penuh atas keberhasilan pergelaran ini. 
“Saya yakin dan percaya, bahwa Jambore Hortikultura ini akan menjadi ajang untuk menampilkan komoditas asli hortikultura Indonesia yang bisa menjadi kebanggaan anak bangsa. Kami juga akan menampilkan buah-buah berukuran jumbo, buah eksotis, berbagai jenis tanaman obat, tanaman hias serta sayur-sayuran ramah lingkungan”, tegasnya.

Senada, Plt. Sekretaris Direktorat Jenderal Hortikultura, Inti Pertiwi Nashwari mengatakan bahwa acara akan dimeriahkan dengan berbagai kegiatan dan pembagian benih hortikultura ke masyarakat.
"Akan ada 5000 benih yg dibagikan ke pengunjung setiap hari", ungkap Inti.

Menurut Ketua Panitia, Direktur Pengolahan dan Pemasaran Hasil Hortikultura, Bambang Sugiharto, acara ini diprediksi akan dihadiri ribuan pengunjung setiap harinya mengingat pelaksanaannya di pusat kota dan pada waktu weekend.

"Banyak hal menarik yang akan menarik minat pengunjung seperti adanya sejumlah buah berukuran jumbo seperti semangka yang diprediksi seberat 30 Kg, melon berat 12 Kg, nanas berat 15 Kg, durian berat 15 Kg, alpukat aligator seberat 8 Kg dan tentunya masih banyak yang lain. Buah-buah ini rencananya dibawa langsung oleh petani binaan Ditjen Hortikultura dari seluruh penjuru tanah air," terang Bambang. 

Menurutnya, buah-buahan ini nantinya akan dilelang di akhir acara, dan hasil lelangnya akan diserahkan seluruhnya kepada korban gempa di Cianjur, Jawa Barat.

"Jangan lupa hadir, karena akan ada doorprize menarik bagi pengunjung", ajak Bambang.

Selain memamerkan buah ukuran besar, Kementan juga akan mengedukasi masyarakat bagaimana mengatasi serangan hama dan penyakit tanaman. Tidak hanya itu, juga akan ditampilkan berbagai alat pengusir serangga, perangkap lalat buah, dan alat-alat pembuatan pestisida nabati. SY/HMSH