Tingkatkan Kapasitas SDM Mahasiswa Polbangtan Gowa Melalui PKL di BBPP Ketindan

udin abay | Minggu, 30 April 2023 , 18:06:00 WIB

Swadayaonline.com - Mahasiswa merupakan komponen yang  penting  dalam pembangunan negara dan tentunya dalam pembangunan pertanian. Mahasiswa politeknik pembangunan pertanian (polbangtan)  membutuhkan penguatan dalam pembelajaran magang atau praktik kerja lapang (PKL), dan pengelolaan satuan pendidikan luar sekolah yang perlu untuk ditingkatkan. Revitalisasi satuan pendidikan luar sekolah dapat didorong dengan peningkatan kapasitas mahasiswa pendidikan luar sekolah yang diharapkan dapat memberikan nilai tambah bagi penguatan kapasitas mahasiswa pendidikan luar sekolah.

Melalui program pengembangan kapasitas sumber daya manusia (SDM), mahasiswa Polbangtan Gowa melaksanakan kegiatan PKL yang dilaksanakan di Balai Besar Pelatihan Pertanian (BBPP). Sebanyak sepuluh mahasiswa Polbangtan Gowa Ketindan mulai melaksanakan PKL pada Maret 2023 dengan mengambil tema berbeda sesuai dengan proposal yang diajukan. Delapan diantaranya mengambil tema hidroponik. Pada tanggal pertengah April 2023 lalu, mereka mengikuti kegiatan budidaya stroberi.

Menteri Pertanian, Syahrul Yasin Limpo (SYL), mengungkapkan bahwa penitngnya peningkatan kompetensi SDM bidang pertanian harus dilakukan. Peningkatan SDM yang profesional bisa dilakukan melalui pendidikan, pelatihan vokasi, bimbingan teknis, maupun sertifikasi profesi.  

Sementara itu Kepala Badan Penyuluhan dan Pengembangan SDM Pertanian (BPPSDMP), Dedi Nursyamsi, menegaskan pentingnya  SDM pertanian handal seperti widyaiswara, dosen, petani, penyuluh pertanian, mahasiswa, praktisi pertanian lainnya harus terus ditingkatkan untuk menerapkan inovasi teknologi pertanian. Kunci pembangunan suatu bangsa diawali dari pembangunan SDM. 

“Kuncinya adalah pembangunan SDM-nya, pendidikannya, pelatihannya, penyuluhnya,” tegas Dedi Nursyamsi.

Mahasiswa Polbangtan Gowa direncanakan PKL selama tiga bulan mulai Maret sampai Juni 2023.

 Kegiatan ini sebagai bentuk kerjasama antara Pusat Pendidikan Pertanian (Pusdiktan) dan Pusat Pelatihan Pertanian (Puslatan) melalui UPT Pelatihan BBPP Ketindan dalam membimbing mahasiswa dari Polbantan Gowa. 

Menurut Ali Sutopo salah satu widyaiswara yang membimbing mahasiswa PKL, diharapkan keberhasilan dari peningkatan kapasitas SDM dalam program PKL ini dapat memotivasi mahasiswa Polbangtan Gowa untuk meningkatkan keterampilan teknis maupun manajemen budidaya, serta dapat memberi kontribusi nyata dalam pembangunan pertanian. AS/NHD/YNI